Aku Mendapat Doraemon



Kenapa kamu suka warna biru?  tanyaku suatu pagi.
Karena aku suka Doraemon, jawab adikku lantang.

***

Sebagai adik, ia tidak sungkan untuk berbeda pendapat denganku. Ia selalu yakin bahwa setiap permasalahan bisa diselesaikan dengan bermacam cara. Ia berpikir kreatif untuk menawarkan ragam solusi. Ia juga tidak mudah menyerah. Kalau dipikir-pikir, itu semua sikap yang dimiliki oleh Doraemon.

Ketika kecil, ia peluk erat boneka Doraemon sebagai teman tidur. Ia sangat mengagumi kartun itu. Tidak heran, banyak sikapnya terinspirasi dari robot kucing itu.

***

Kini, setelah hampir seratus hari beraktivitas di rumah saja karena pandemi,  aku mendapat Doraemon! Aku merasa beruntung seperti Nobita yang selalu ditolong dari kemalangan. 

Mengikuti panggilan hidup atas refleksi selama masa di rumah saja, aku membuat akun instagram ceritabadi. Itu adalah aksi sosial dalam bentuk menjalin kisah ibu dan anak Indonesia lalu mengabadikan dalam bentuk microblogging, video ataupun sesi berbagi. Tujuannya adalah menginspirasi agar kita dapat menjadikan segala sesuatu berlalu baik bahkan berlalu istimewa.

Aku peluk erat imajinasi tentang Doraemon seperti dulu kulihat adikku memeluk bonekanya. Aku tidak khawatir jatuh, karena aku tahu ada kasur empuk yang menanti dibawah ataupun baling baling bambu yang membuatku terbang. 

Comments

Post a Comment

Hi,
Terima kasih sudah berkunjung. Semoga bermanfaat ya tulisannya ^^

Popular posts from this blog

Janji Surya

Bagian 1. Abu Muda

Bagian 4. Kuning